Berlangsung Meriah Gelaran Pisah Sambut Kapolres Metro Bekasi, Kabag Humas UPB: Selamat Datang Kombes Pol Gidion, Semoga Bekasi Semakin Kondusif
Bekasi – Mutasi jabatan dalam tubuh Polri merupakan hal yang sudah biasa terjadi dan juga sebagai salah satu kebutuhan Institusi dalam menunjang tugas fungsi Kepolisian, hal tersebut juga terjadi kepada pucuk Pimpinan di Kepolisian Resor Metro Bekasi. Kapolres Metro Bekasi yang semula dijabat oleh Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K.,.M.Si digantikan oleh Kombes Pol Gidion Arif Setyawn, S.I.K., S.H., M.Hum.
Rabu (05/01/2022), dilaksanakan acara pisah sambut Kapolres Metro Bekasi. Kegiatan pisah sambut Penjabat Kapolres lama dengan Kapolres baru tersebut dilaksanakan bersama seluruh jajaran PJU dan tamu undangan dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan ketat selama pelaksanaan.
Kabag Humas Universitas Pelita Bangsa, Nining Yuningsih, S.Pd.,MM ikut serta menghadiri acara pisah sambut tersebut mewakili Bapak Rektor Univesitas Pelita Bangsa, Hamzah Muhammad Mardi Putra, S.K.M.,M.M.,D.B.A.
Dalam kesempatan tersebut Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K.,M. Si hanya menyampaikan dua hal saja yaitu permintaan maaf dan berterima kasih.
“Saya tidak mungkin bisa melakukan tugas tanpa peran serta Bapak/Ibu sekalian dengan tugas pada saat ini yang begitu berat tetapi dengan kerja sama kita semua sehingga kita bisa menjalaninya dengan baik,” kata Kombes Pol Hendra Gunawan, S.I.K.,.M.Si dalam sambutanya, Rabu, 05/01/2022 malam.
“Saya merasa banyak kekurangan, atas itu saya memohon maaf dari hati yang paling dalam semoga kedepannya akan diperbaiki oleh Kapolres yang baru insyaallah Bekasi akan semakin maju dan tentram,’’ tandasnya.
Pergantian kapolres itu termaktub dalam Surat Telegram (ST) yang diterbitkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Desember 2021. Surat telegram itu berisi sejumlah rotasi jabatan di lingkungan Polri. Beberapa kapolres di wilayah Jabodetabek diganti. Tak hanya Kapolres tentunya beberapa Pejabat Utama (PJU) Polres Metro Bekasi juga digantikan dengan pejabat yang baru.
Dilanjutkan dengan sambutan Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan S.I.K., S.H., M.Hum yang angat bersyukur sebagai orang baru di Kabupaten Bekasi dengan keadaan yang sangat kondusif.
“Mohon dengan kerendahan hati saya minta untuk diterima dan diberikan arahan. Tadi siang ketika kita melaksanakan apel pada siang hari dengan cuaca yang sangat panas tetapi saya lihat sangat teduh seperti di teduhi oleh pohon dan pohonnya itu adalah Bapak Kombes Pol Hendra Gunawan,” kata dia.
Acara tersebut dilaksanakan di Nuanza Hotel Cikarang, Jl. Raya Cikarang – Cibarusah No. 17, Cikarang Selatan, dengan hadiri oleh seluruh elemen yang ada di Kabupaten Bekasi. Dalam acara yang dimulai pada pukul 19.30 s/d 23.00 dihadiri langsung oleh Plt. Bupati Bekasi, H. Akhmad Marzuki, SE dan unsur Forkompimda Kabupaten Bekasi.
Dari berbagai rangkaian acara yang dimulai dari Selayang pandang pejabat lama, sambutan pejabat lama, sambutan pejabat baru dan sambutan semua unsur Forkopimda Kabupaten Bekasi.
Info via : Humas Universitas Pelita Bangsa / Syahrul Gunawan